MTs Utama Kab. Ciamis Jawa Barat Study Tour ke Museum Dharma Wiratama ~ Museum Dan Monumen Pusat Disjarahad







MTs Utama Kab. Ciamis Jawa Barat Study Tour ke Museum Dharma Wiratama

* *
Study tour merupakan bagian dari metode pembelajaran yang berusaha memberikan pengetahuan secara komprehensif kepada para siswa. Dengan  didampingi para guru pada hari Kamis tanggal 7 Desember 2023,  siswa MTs Utama Kab. Ciamis, Jawa Barat melaksanakan study tour  ke Museum Pusat TNI AD Dharma Wiratama yang berada di Jln. Jenderal Sudirman, No. 75 Yogyakarta. 
Para guru MTs Utama Kab Ciamis sengaja mengajak para siswanya berkunjung ke Museum Dharma Wiratama dan hal ini merupakan salah satu kegiatan yang telah diagendakan.

Salah satu guru pendamping menyampaikan bahwa kegiatan di luar kelas atau lingkungan sekolah adalah sebagai metode belajar yang dikreasikan melalui proses wisata dan rekreasi dengan harapan siswa mampu belajar berinteraksi dengan dunia luar, karena sasaran kunjungannya sekarang ke Museum TNI AD Dharma Wiratama, diharapakan para siswanya mendapatkan pengalaman baru dari luar sekolah terutama mengenai sejarah perkembangan TNI AD dan kiprah perjuangannya dalam mempertahankan kemerdekaan NKRI.

 Setelah rombongan siswa MTs Utama Kab. Ciamis Jabar, tiba di Museum Dharma Wiratama pada pukul 09.00 WIB selanjutnya para siswa diterima dan dipandu oleh Serma Setyo serta 2 orang siswa yang melaksanakan PKL dari SMK N 1 Sewon Bantul.

Serma Setyo dalam pemanduannya kepada para Siswa MTs Utama Ciamis menyampaikan sebagaimana arahan Kabalak Musmonpus  Kolonel Arm Djati Sapto Wibowo Widodo, S.IP  agar dapat menjadikan museum sebagai tempat rekreasi dan edukasi, sehingga sekembalinya para pengunjung dari museum, tersentuh hatinya, dengan demikian yang bersangkutan selain mendapatkan cerita dan wawasan tentang kiprah perjuangan TNI AD, akan berdampak pada meningkatkan semangat nasionalisme dan bela negara para siswa MTs Utama Kab.Ciamis, pungkasnya.

Dengan penuh penasaran para siswa MTs Utama Ciamis setelah menemukan sebuah lobang, secara bergantian mereka berebut untuk memasuki Lobang Jepang yang berada dibelakang Museum Pusat TNI AD Dharma Wiratama.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Total Tayangan Halaman

FANPAGE

Blog Archive